Nyadran Agung 2021

Dinas Kebudayaan Kulon Progo menyelenggarakan Upacara Nyadran Agung secara sederhana di Aula Adikarta, Kompleks Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kulon Progo, Kamis (08/04/2021).

Hal ini dikarenakan masih dalam pandemi COVID-19 sehingga hanya disiarkan melalui akun channel YouTube Dinas Kebudayaan Kabupaten Kulon Progo. Ketua Panitia Acara, Umar Sanusi menjelaskan upacara tradisi ini bertujuan untuk melestarikan tradisi budaya, mendoakan para leluhur dan mempererat tali persaudaraan. "Sehingga melalui upacara ini, dosa-dosa para leluhur bisa diampuni serta mendapat tempat yang baik dan mulia," ungkapnya. 

Dalam pelaksanaannya, tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat. Para peserta diukur suhu tubuhnya, memakai masker, mencuci tangan dan hand sanitizer serta menjaga jarak. 

Sementara Bupati Kulon Progo, Sutedjo mengatakan tradisi ini rutin dilaksanakan setiap tahun di bulan ruwah sebelum puasa. "Sehingga melalui upacara ini, kami mendoakan para leluhur. Selain itu juga menjadi momen untuk menyatukan masyarakat dari berbagai daerah di wilayah Kulon Progo," ucap Sutedjo.